Rabu, 22 Februari 2012

PROFIL


Profil
Gerakan Pramuka UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang terdapat di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dan juga merupakan organisasi intra kampus yang terlepas dari unsur pollitik. Selain itu Gerakan Pramuka di Perguruan Tinggi juga mempunyai keunggulan yang lebih, sebab di dalamnya para anggota dituntut mampu mengamalkan Tri Bina Gerakan Pramuka, yaitu Bina Diri, Bina Satuan dan Bina Masyarakat sehingga pengembangan nalar, intelektual, dan pengabdian terhadap masyarakat dapat seimbang.
Gerakan Pramuka UIN Sunan Kalijaga mempunyai nama racana yaitu Racana Sunan Kalijaga untuk racana putra dengan nomor gugusdepan 1501 dan Racana Nyi Ageng Serang untuk racana putri dengan nomor gugusdepan 1502.
Racana Sunan Kalijaga – Racana Nyi Ageng Serang Pangkalan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta saat ini telah berusia 37 tahun, usia yang menunjukkan kemapanan dalam berbagai hal dan dapat diperhitungkan keberadaannya. Sehingga bukan suatu hal yang mustahil jika berbagai prestasi berhasil diboyong mulai tingkat regional hingga nasional.
Prestasi-prestasi yang pernah diraih oleh Racana Sunan Kalijaga – Racana Nyi Ageng Serang beberapa tahun terakhir, antara lain :
1.       Juara Umum Perkemahan Pramuka Pandega se-DIY dalam rangka HUT XIV Racana Jenderal Soedirman – Racana Cut Nyak Dien, pangkalan UPN Veteran tahun 2004 (Trophy Rektor UPN Veteran)
2.       Juara II Tunggal Putra dalam Kejuaraan Tenis Meja yang diselenggarakan Racana KH. Ahmad Dahlan – Racana Nyi Ahmad Dahlan, pangkalan UAD Yogyakarta tahun 2004
3.       Juara I Lomba Teknologi Tepat Guna Perkemahan Wirakarya VIII Perguruan Tinggi Agama Islam se-Indonesia di Padang, Sumatera Barat tahun 2006 (Trophy Ka Kawrnas)
4.       Juara III Lomba Sketsa Perjuangan Rakyat Jambi dalam rangkaian kegiatan Temu Karya Pramuka Penegak Pandega (TKTD) se-Sumatera dan Jawa di IAIN STS Jambi tahun 2008 (Trophy Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jambi)
5.       Terbaik II Lomba MTQ Tafsir Bahasa Arab Perkemahan Wirakarya Nasional IX PTAI se-Indonesia di IAIN STS Jambi tahun 2009.
6.       Sangga Putra Terbaik Pandega pada kegiatan Pengembaraan Desember Tradisional jalur Tentara Pelajar di Yogyakarta pada tahun 2009
Selain berhasil meraih beberapa prestasi yang telah disebutkan di atas, Racana Sunan Kalijaga – Racana Nyi Ageng Serang juga berhasil mencetak pembina-pembina yang profesional dan handal. Hal ini juga sesuai dengansalah satu  Tri Bina Gerakan Pramuka yaitu Bina Satuan. Satuan-satuan yang dibina oleh Racana Sunan Kalijaga – Racana Nyi Ageng Serang antara lain:
Satuan tingkat Siaga:
1.       SDIT Salsabila
2.       SD Angkasapura
Satuan tingkat Penggalang:
1.       MTs Negeri Ngemplak
2.       MTs Negeri Maguwoharjo
3.       SMPIT Darrul Hikmah
Satuan tingkat Penegak:
1.       SMA Kolombo
2.       SMA Darrul Hikmah
3.       SMA UII

2 komentar: